
Mendongeng dapat dijadikan sarana penanaman nilai-nilai luhur dan melestarikan budaya lokal. Untuk itu, Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY mengadakan Lomba Mendongeng yang dibagi dalam dua kategori: Kategori Pelajar SD/MI dan SMP/MTs.
Lomba Mendongeng dengan tema "Menumbuhkembangkan budaya masyarakat melalui dongeng" ini dilaksanakan dengan tujuan menumbuhkan budaya baca masyarakat dan melestarikan budaya lokal.
Pendaftaran dimulai tanggal 3 Juni s/d 14 Juni 2013.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai persyaratan, jadwal, penilaian dapat dilihat di Brosur Lomba Mendongeng.