Pada Jumat (19/07), Balai Layanan Perpustakaan dengan gembira menerima kunjungan serta donasi film dari MA Diponegoro Yogyakarta di Ruang Audivisual. Film yang berjudul The Soldier Father and His Seven Children diadopsi dari novel Tujuh Prajurit Bapak karya Wulan Nur Amalia ini merupakan hasil karya siswa-siswi MA Diponegoro Yogyakarta.

Kunjungan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Balai Layanan Perpustakaan dan MA Diponegoro Yogyakarta, serta menjadi inspirasi bagi para siswa untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam dunia literasi dan perfilman.