Badan perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi DIY bekerjasama dengan Perpustakaan Nasional RI dengan dana dekonsentrasi Tahun 2012 akan menyelenggarakan Lomba Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Provinsi DIY.
Melalui penyelenggaraan kegiatan ini,diharapkan dapat memotivasi para pustakawan untuk memacu meraih prestasi setinggi-tingginya, agar dapat mengangkat citra pustakawan untuk sejajar dengan profesi lainnya.
Pustakawan yang berminat mengikuti pemilihan harus melewati seleksi awal di perpustakaan masing-masing.
Wakil masing-masing perpustakaan didaftarkan ke Panitia Pemilihan Pustakawan Berprestasi Tingkat Provinsi Tahun 2012 paling lambat hari Sabtu, tanggal 30 Juni 2012.
Brosur dan formulir dapat di download di website BPAD Provinsi DIY http://bpadjogja.info